Selasa, 27 Januari 2026

Job Fair 2011 di Universitas Budi Luhur


 Job Fair 2011 di Universitas Budi Luhur
JAKARTA - Universitas Budi Luhur Jakarta, Selasa hingga Rabu kemarin menggelar  Budi Luhur Job Fair 2011. Budi Luhur Job Fair 2011 ini  merupakan bursa kerja yang terbuka untuk umum yang diselenggarakan oleh Direktorat Kemahasiswaan, Karir dan Alumni Universitas Budi Luhur pada setiap tahunnya.
    
Demikian disampaikan Direktur Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni Universitas Budi Luhur, Deni Mahdiana dalam siaran persnya. Kegiatan ini diharapkan mampu membantu para lulusan perguruan tinggi pada umumnya dan Universitas Budi Luhur khususnya dalam memperoleh pekerjaan dengan masa tunggu yang pendek dan membantu perusahaan, lembaga maupun industri untuk mendapatkan sumber daya manusia yang diharapkan. Selain itu juga sebagai jembatan untuk meningkatkan kemitraan antara perusahaan sebagai penyedia lapangan kerja dengan Universitas Budi Luhur.


Penulis : Patricia Aurelia

Berita Scholae Terbaru