Selasa, 27 Januari 2026

2.951 Alumni USU Diwisuda


 2.951 Alumni USU Diwisuda Pj Rektor USU, Prof. Subhilhar, Ph.D tampak mewisuda salah satu wisudawan dari 2.951 orang wisudawan/wisudawati di Gedung Auditorium USU berlangsung selama 3 hari yaitu 25,26 dan 27 Mei 2015). (Foto-Foto:Dok. Humas USU)
MEDAN - Pejabat Rektor Prof. Subhilhar, Ph.D mewisuda 2.951 orang wisudawan/wisudawati yang telah merampungkan pendidikannya di Universitas Sumatera Utara (USU) antara bulan Februari hingga April 2015. Pelaksanaan wisuda di Gedung Auditorium USU berlangsung selama tiga (3) hari mulai Senin, Selasa dan Rabu (25,26 dan 27/5/2015).

Hadir dalam acara wisuda hari pertama, Senin (25/05/2015) Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Sumatera Utara,  Ketua Senat Akademik Universitas Sumatera Utara, Ketua Dewan Guru Besar Universitas Sumatera Utara, para Wakil Rektor dan Sekretaris USU, para Dekan dan Direktur Sekolah Pascasarjana USU, Pimpinan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat serta Ketua Departemen/Program Studi di Lingkungan USU, para Sivitas Akademika serta para panitia wisuda serta orang tua wisudawan. Yang menarik hadir dalam wisuda hari pertama itu Walikota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S, MSi dan istri Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin  bersama keluarga. Walikota datang menghadiri wisuda putranya Tengku Edriansyah Rendy, SH yang merupakan wisudawan dari Fakultas Hukum USU.  

Menurut Pj Rektor para lulusan ini terdiri atas 288 orang lulusan Program Pascasarjana, 22 orang Program Magister dan Pendidikan Dokter Spesialis, 19 orang Program Pendidikan Spesialis, 48 orang Program Dokter Jenjang Magister, 332 Orang Pendidikan Profesi, 2.154 orang dari Program Sarjana dan 88 orang Program Diploma.

Adapun perinciannya sebagai berikut:
1. SekolahPascasarjana: Program Doktor (21 orang), Program Magister (267 orang) serta Program Magister dan Pend.Dokter Spesialis (22 orang)
2. Pendidikan Spesialis: Fakultas Kedokteran (17 orang), Fak.Kedokteran Gigi (2 orang)
3. Program Dokter Jenjang Magister:(48 orang).
4. Pendidikan Profesi: Dokter (202 orang), Ners (95 orang), Dokter Gigi (21 orang), Apoteker (14 orang).
5. Program Sarjana:Fakultas Hukum (189 orang), Fakultas Ilkom – TI (48 orang), Fakultas Psikologi (24 orang),Fakultas Kedokteran (437 orang), Fakultas Farmasi (60 orang), Fakultas Ilmu Budaya (98 orang),Fakultas Kedokteran Gigi (85 orang),Fakultas Keperawatan (114 orang), Fakultas ISIP (196 orang), Fakultas Ekonomi & Bisnis (358 orang), Fakultas Teknik (195 orang), Fakultas MIPA (84 orang), Fakultas Kesehatan Masyarakat (51 orang), Fakultas Pertanian (215 orang). Total keseluruhan Program Sarjana sebanyak 2.154 orang.
6. Program Diploma: Fakultas ISIP (4 orang ), Fakultas Ilmu Budaya (15 orang), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (58 orang), Fakultas MIPA (11 orang). Total keseluruhan Program Diploma sebanyak 88 orang.

Jumlah lulusan yang diwisuda sebanyak 2.951 orang,baik dari Program Pascasarjana, Program Magister dan Pendidikan Dokter Spesialis, Pendidikan Spesialis, Program Dokter Jenjang Magister, Pendidikan Profesi, Sarjana maupun Diploma terdapat: 1.217 Pria (41,24%) dan 1.734 Wanita (58,76%).

Di antara wisudawan/wisudawati yang diwisuda Pj Rektor memperkenalkan  1 (satu) orang lulusan yang menonjol prestasinya dari masing-masing  fakultas dan jenjang strata pendidikan, yaitu: Program Sarjana:
a.Fakultas Hukum: Chyntia Stefany, Program Studi Ilmu Hukum, NIM 100200101, IPK 3,89   
b. Fakultas Ilkom-TI: Yudha Prayogie S, Program Studi Ilmu Komputer, NIM 101401006, IPK 3,76  
c. Fakultas Psikologi: Vilya Sutanto, Program Studi Psikologi, NIM 111301040, IPK 3,67

Pada akhir sambutannya Pj Rektor menyampaikan kepada seluruh wisudawan yang telah mendapatkan kesuksesan selalu mengingat almamater Universitas Sumatera Utara. Pj. Rektor Kami berbahagia dan bangga, karena mereka telah menyelesaikan studi di Universitas Sumatera Utara.

Pj Rektor juga mengingatkan, agar tidak merasa cepat puas dengan apa yang telah diraih pada hari ini.‘’Teruslah bekerja keras, dan bila memungkinkan tingkatkan kualifikasi pendidikan anda ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi,’’ demikian Pj Rektor USU  Prof. Subhilhar, Ph.D.(PR)

Penulis : Patricia Aurelia

Berita Scholae Terbaru