Loading
UTA '45 Jakarta sampaikan bantuan sembako dan APD (Foto: Humas UTA '45 Jakarta)
JAKARTA, SCHOLAE.CO - Pandemi COVID-19 yang menyerang dua bulan belakangan ini, membuahkan dampak, tak hanya kesehatan, namun juga sosial dan ekonomi. Kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), berefek pada terhentinya kegiatan perekonomian di sebagian wilayah Indonesia, khususnya di DKI Jakarta.
Akibatnya, masyarakat berpenghasilan minim, bahkan yang kesehariannya bersandar pada penjualan harian, harus mengalami kesulitan mendapatkan kebutuhan pokok. Melihat fenomena ini, Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta melalui program Program Pengabdian Masyarakat, menggelar aksi sosial bertema "Peduli COVID-19".
Serangkaian kegiatan pun telah disusun. Rencananya, kampus UTA'45 akan memberikan paket Bantuan Sembako kepada masyarakat Kecamatan Tanjung Priok pada Selasa, 28 April 2020. Keesokan harinya bantuan yang sama akan diberikan pula bagi karyawan dan karyawati UTA 45 Jakarta. Berlanjut di tanggal 30 April 2020, bantuan berupa hand sanitizer dan masker akan dihantar ke RS Sulianto Saroso dan Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet. Sarana ini akan diberikan bagi para petugas keamanan dan awak media. Rangkaian kegiatan sosial dan donasi ini rencananya akan berlangsung secara berkala.
“Sebagai sesama anak bangsa yang sedang di landa musibah, COVID-19 yang bermuara pada potensi krisis ekonomi yang tinggi dan ancaman pada keselamatan sesama kita, nurani kami terpanggil untuk ikut ambil bagian dalam memberikan harapan kepada saudara-saudara kita di wilayah Jakarta Utara, dengan segala keterbatasan kami, untuk tetap dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang kesulitan,” papar Wakil Rektor II UTA’45 Brian Matthew di Jakarta, Senin tanggal 27 April 2020.
Brian menambahkan Aktivitas di atas merupakan lanjutan dari aktivitas sosialisasi dan edukasi yang sebelumnya telah dilaksanakan guna penanggulan penyebaran COVID-19. “Ini kegiatan bakti sosial yang kedua kami laksanakan, selama pandemi COVID-19. Dan kegiatan bakti sosial ini akan terus kami jalankan selama COVID-19 ini. Sesuai dengan kemampuan kami. Itu saja tujuan bakti sosial dan pengabdian pada masyarakat yang kami lakukan” ujarnya.
“Kami akan memberikan 1000 paket mulai dari sembako dan perlengkapan medis berupa 2 kg beras, 4 bungkus indomie, 1 hand sanitizer dan 1 masker. Paket sabun cair dan galon air untuk sanitasi warga akan kami distribusikan juga kepada setiap lingkungan di wilayah Jakarta Utara. Sembako akan kami bagikan langsung ke masyarakat Jakarta Utara yang memang benar-benar membutuhkan, lalu kepada para pejuang medis di Rumah Sakit Sulianti Saroso dan Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, kepada awak media di lingkungan rumah sakit tersebut, dan kepada satuan pengamanan di lingkungan tanjung priok berupa alat perlengkapan kesehatan dan kebersihan.” “Untuk kegiatan kali ini, kami didukung oleh Femme Cosmetic dan APTFI (Asosiasi Perguruan Tinggi Farmasi Indonesia) Korwil II,"tutur Brian.
Femme Cosmetic turut dalam aktivitas “Peduli COVID-19" yang sebelumnya juga telah memberikan 400 hand sanitizer kepada masyarakat Tanjung Priok, Polisi dan TNI sebagai bentuk kepedulian dalam mencegah penyebaran virus corona (COVID-19).
Femme Cosmetic adalah UKM yang telah berkiprah di industri kecantikan sejak tahun 2018 yang telah mempelopori produksi kosmetik dalam negeri berbasis bahan dasar herbal (bahan- bahan alam) yang tidak berbahaya untuk kesehatan kulit dan telah memperoleh bersertifikat BPOM & bersertifikat Halal.
Dengan moto “your everyday non-toxic make up infused with skincare benefit” Femme Cosmetic mempunyai misi untuk mengedukasi konsumen agar peka terhadap bahan baku yang digunakan dalam produk kosmetik.